Selasa, 23 Oktober 2012

Jurnal satubumikita #10 : Secarik Kisah di Talaga Bodas


Di dinginnya malam sekumpulan anak manusia, melangkah menembus jalan sunyi, di kelilingi hamparan lembah, bukit dan gunung yang terbentang luas. Malam dengan bulan sabit yang terhalang oleh sang mega dan kabut tipis, sesekali menyapa menampakkan indahnya. Derap langkah anak manusia yang kadang tak tentu rima berlomba dengan tarikan nafas yang tersengal berat. Celotehan dan candaan sedikit memecah kesunyian alam di antara paduan suara para serangga malam. Dingin yang semakin menusuk, malam yang mulai memekat gelap menemani anak manusia yang mencoba mencari kebahagiaan, kedamaian dan kesunyian. Di sudut alam yang senyap, jauh dari ketamakan modernitas yang memanjakan.

***


Selasa, 02 Oktober 2012

Event: Kemah Ceria di Talaga Bodas Garut (20-21 Okt 2012)



Hallo..hallo.. sampurasun baraya.


Di bulan oktober ini kembali satubumikita mengajak teman-teman semua untuk ikut berpartispasi dalam kegiatan petualangan menuju sebuah objek wisata alam di kawasan Garut lagi. Setelah sebelumnya kita mendaki Gunung Guntur. Kali ini kita akan mencoba untuk mengeksplorasi keindahan sebuah telaga yang saat jaman kolonial sangat terkenal di kalangan para pelancong, yaitu Talaga Bodas.

ANDA PENGUNJUNG KE-

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...